Basahi Bibir Dengan Zikir
Friday, 7 February 2014
0
komentar
Saudaraku,
Zikir itu bukan hanya sampai sebatas mengingat atau menyebut nama Allah. Melainkan berbuah menjadi sebuah bentuk kecintaan seorang hamba yang dengan berzikir itu akan terhindarlah dirinya dari perbuatan keji dan mungkar. Bagi para perindu cinta Ilahi, zikir adalah bentuk motivasi akbar yang akan selalu mengingatkan dirinya bahwa ia tidak sendirian. Ia dilihat dan merasa selalu bersama Allah di mana pun mereka berada (ma'iyatullah).
Zikir itu bukan hanya sampai sebatas mengingat atau menyebut nama Allah. Melainkan berbuah menjadi sebuah bentuk kecintaan seorang hamba yang dengan berzikir itu akan terhindarlah dirinya dari perbuatan keji dan mungkar. Bagi para perindu cinta Ilahi, zikir adalah bentuk motivasi akbar yang akan selalu mengingatkan dirinya bahwa ia tidak sendirian. Ia dilihat dan merasa selalu bersama Allah di mana pun mereka berada (ma'iyatullah).
Zikir mengingatkan kedekatan dirinya dengan Dia. Ke mana pun mereka
melayangkan pandangannya, hanya tampak wajah Ilahi semata-mata (QS
Al-Baqarah [2]: 115, Qaf [50]:
16). Di mana pun dalam keadaan apa pun, seorang hamba yang merindu Ilahi senantiasa merasakan kehadiran dirinya di hadapan Allah. Ia merasakan ada kamera Ilahiah yang terus menerus merekam keadaan dirinya. Mereka selalu ingin mengingat-Nya karena Allah berfirman : "Ingatlah Aku, maka Aku akan mengingatmu." (QS Al-Baqarah [2]: 152).
16). Di mana pun dalam keadaan apa pun, seorang hamba yang merindu Ilahi senantiasa merasakan kehadiran dirinya di hadapan Allah. Ia merasakan ada kamera Ilahiah yang terus menerus merekam keadaan dirinya. Mereka selalu ingin mengingat-Nya karena Allah berfirman : "Ingatlah Aku, maka Aku akan mengingatmu." (QS Al-Baqarah [2]: 152).
Kebahagiaan apa yang paling puncak, kecuali Allah mengingat diri
kita. Kesengsaraan seperti apa yang paling hina nelangsa, kecuali Allah
melupakan hamba-Nya. Maka, seorang hamba yang merintih agar dirinya
diingat Allah tentu ketika berzikir ia akan menangis dan kemudian
tetesan air matanya berubah menjadi bentuk uluran tangan untuk
menjadikan dirinya sebagai sosok manusia pembawa rahmat.
Dalam zikirnya, ia menyebut dan mengagungkan asma-asma Allah,
kemudian mereka mewujudkan setiap ucapannya itu menjadi butiran akhlak
yang menerangi kehidupan bagaikan lentera yang berbinar-binar
(as-sirajam muniran).
Semoga kita selalu istiqomah di jalan-Nya untuk terus membasahi bibir dengan kalimat-kalimat zikir kepada Sang Khaliq.
Semoga bermanfaat, wallahu a'lam
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Basahi Bibir Dengan Zikir
Ditulis oleh Investasi
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://investasiakhiratku.blogspot.com/2014/02/basahi-bibir-dengan-zikir.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Investasi
Rating Blog 5 dari 5